Menulis Notula Rapat Sesuai Dengan Pola Penulisannya


Standar Kompetensi   : Menulis
12. Mengungkapkan informasi dalam bentuk rangkuman/ringkasan, notulen rapat, dan karya ilmiah

Kompetensi Dasar      : 12.2 Menulis notula rapat sesuai dengan pola penulisannya


MATERI PEMBELAJARAN


Salah stu tugas seorang organisasi atau lembaga perkantoran adalah menulis notula rapat. Notula ditulis dengan maksud untuk mencatat hasil keputusan rapat atau pertemuan dan membuat dokumentasi. Untuk memudahkan pekerjaan seorang notula, notula rapat ditulis dengan bentuk (format) tertentu. Adapun unsur-unsur yang tertera dalam notula terdiri atas identitas organisasi, hari, tanggal, waktu, tempat rapat, susunan acara, hasil-hasil rapat atau pertemuan, tanda tangan, dan nama notulis.

Model penyusunan notula rapat berikut ini!










PEMERINTAH KABUPATEN KEDIRI
DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAHRAGA
UPTD SMA NEGERI 1 PARE
ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH
Jln. Pahlawan Kusuma Bangsa 41 Telp. (0354) 391132 Pare Kediri


NOTULA RAPAT
 OSIS UPTD SMA NEGERI 1 PARE

Hari, Tanggal                           : Kamis, 21 Februari 2013
Tempat                                                : Ruang Kerja OSIS SMA Negeri 1 Pare
Pukul                                       : 14.00 s.d. 15.00 WIB
Susunan acara rapat                 :
1. Pembukaan
2. Sambutan Dewan Guru
3. Pembentukan Panitia Peringatan Hari Kartini Tahun 2013
4. Doa
5. Penutup
Hasil-hasil Rapat :
  1. Rapat dibukaoleh ketua OSIS, ketua OSIS mengharapkan semua panitia dari perwakilan kelas X dan XII dapat bekerja keras demi kelancaran pelaksanaan peringatan hari Kartini tahun 2013
  2. Dewan guru yang diwakili Waka Kesiswaan mengarahkan agar program yang telah disusun oleh Pengurus OSIS dapat terlaksana dengan baik dan diakhir kegiatan dapat dipaparkan laporan pertanggungjawaban
  3. Susunan Panitia
Peenanggung Jawab     : Roziq, S. Pd, M. Si.
Pembina                       : Dra. Indahwati, M.M.
Ketua Umum               : S. Hamim Thohari
Ketua Panitia               : Putra Permata
Bendahara                   : Josua B. Andrean
Sekretaris                     : A. Robbi Yulianto
Seksi-seksi(Koordinator)
Seksi Acara                  : Mirna F. Lailly
Seksi Dokumentasi      : Dhoni Aziema
Seksi Konsumsi           : Elfrida Ariani
Seksi Keamanan          : Abdurrofiq Dwi S.
Seksi Perlengkapan      : Ganang H. Cahya Amaludin
  1. Doa dipimpin oleh Bpk. M Hilal
  2. Rapat diakhiri pukul 15.00 dan ditutup leh Ketua OSIS


                                                                                                                        Kediri, 21 Februari 2013
Notulis Rapat




A.Robbi Yulianto
         NIS. 8599
                                                                                               

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Makalah Detik Detik Proklamasi

Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar Kls XI (IPA)

Proposal